Maskapai bertarif rendah belum tentu hemat, ke Jepang bisa habiskan NT$10 ribu

Tren bertamasya ke luar negeri semakin memanas akhir-akhir ini, terutama bagi warga Taiwan yang suka jalan-jalan ke Jepang, Tiongkok dan Korea Selatan. Belakangan ini semakin banyak orang yang memilih naik maskapai penerbangan bertarif rendah (LCC), namun nyatanya harga tiket LCC belum tentu murah, harga tiket ke Jepang termasuk bagasi dan pajak saja mungkin mencapai sekitar NT$10.000.
8 bulan pertama 2024, penumpang di Bandara Taoyuan naik 37% dibanding 2023
Wisatawan mendorong koper menuju area check-in untuk memproses dokumen perjalanan, bersiap-siap pergi ke luar negeri. Setelah pandemi, semakin banyak orang bepergian ke luar negeri. Dari Januari hingga Agustus tahun ini, jumlah penumpang di Bandara Internasional Taoyuan mendekati 30 juta, meningkat 37 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Tidak sedikit orang memilih maskapai penerbangan bertarif rendah.
Operator: Tanpa promosi, perjalanan bertarif rendah ke Jepang tembus NT$10.000
Menurut statistik, dari Januari hingga Agustus tahun ini, jumlah penumpang maskapai bertarif rendah mencapai 6,82 juta orang, meningkat 47 persen dibandingkan 4,63 juta pada tahun lalu. Pelaku usaha perjalanan menganalisis, saat ini, membeli tiket maskapai bertarif rendah ke Jepang, termasuk bagasi dan pajak, mungkin akan menghabiskan sekitar NT$10.000, belum memperhitungkan promosi atau tambahan kapasitas bagasi.
==Li Chi-yueh // Pelaku usaha sektor pariwisata==
Dalam hal maskapai bertarif rendah
Mereka mungkin memangkas semua layanan
Untuk bagasi terdaftar, harus membayar biaya tambahan
Membeli air juga harus berbayar, selimut juga harus berbayar
==Chen Chien-chin // Pelaku usaha perjalanan==
Termasuk bagasi 20 kilogram, termasuk makanan
Setelah dihitung harganya hampir sama dengan maskapai biasa
Operator: Perhatikan tambahan biaya bagasi dan makanan, kompensasi pembatalan
Pelaku usaha perjalanan berpendapat, tiket yang tidak menyertakan kapasitas bagasi dan layanan makanan di pesawat terlihat lebih murah. Namun, mereka juga mengingatkan bahwa mungkin tidak akan ada kompensasi jika penerbangan tersebut dibatalkan. Selain itu, jika baru menyadari bagasi terlalu berat sebelum naik pesawat dan harus membayar biaya kelebihan, itu juga bisa lebih mahal dibandingkan maskapai biasa. Namun, beberapa penerbangan bertarif rendah juga memiliki keuntungan dalam hal terbang ke kota-kota sekunder.