Tarif listrik naik sejak April, fluktuasi harga listrik bulan Oktober jadi perhatian

Rapat peninjauan harga listrik akan segera dilaksanakan. Dari apa yang diketahui, jika alokasi anggaran sebesar NT$100 miliar kepada Perusahaan Taipower disahkan oleh Yuan Legislatif, kenaikan tarif listrik pada bulan Oktober diperkirakan akan ditangguhkan. Namun jika tidak lolos, harga listrik pada bulan Oktober mungkin akan naik 10%.
Bila subsidi NT$100 miliar untuk Taipower lolos, tarif listrik Oktober tidak jadi naik
Taiwan telah menaikkan harga listrik secara keseluruhan sekitar 11% sejak April. Rapat peninjauan tarif listrik akan kembali diadakan pada bulan September untuk membahas iuran listrik bulan Oktober. Menurut pemahaman, jika Taipower menerima subsidi NT$100 miliar dari Yuan Legislatif, kenaikan harga listrik bulan Oktober mungkin akan ditangguhkan. Namun, jika konsumsi listrik pada sektor manufaktur pengolahan makanan, bahan optik dan komponen meningkat, harga listrik diisukan akan ikut naik.
Bila subsidi dari Yuan Legislatif tak lolos, harga listrik Oktober mungkin akan naik
Namun, jika Taipower tidak menerima subsidi NT$100 miliar dari Yuan Legislatif, harga listrik bulan Oktober akan kembali didongkrak dengan kisaran di atas 10%.