Cuaca dingin + uap air menurunkan salju di Gunung Hehuan dan Jade
發布時間:
更新時間:
Cuaca dingin + uap air menurunkan salju di Gunung Hehuan dan Jade
Hadirnya udara dingin kontinental ditambah uap air Huanan membuat gunung Hehuan mulai turun salju pada tanggal 13 dini hari hingga pagi hari tadi. Beberapa warga langsung ke Wuling untuk menikmati salju sebelum fajar menyingsing.
Salju terbesar musim dingin dengan tebal maksimum 10 cm
Menurut CWB, suhu yang terukur stasiun meteorologi puncak Gunung Hehuan di ketinggian 3.402 mdpl berkisar -2 hingga -3 derajat Celcius, ditambah dengan hadirnya uap air dari Huanan menurunkan salju di pegunungan berketinggian di atas 3 ribu meter seperti Gunung Hehuan dan Gunung Jade (Yushan). Wilayah Kunyang Nantou hingga Xiaofengkou Hualien telah menjadi dunia salju yang putih dengan tebal salju mencapai 10 cm, menjadi hujan salju terbesar sejak memasuki musim dingin. Pada Gunung Jade juga turun moraine pada pukul 07:05 hingga 07:18 pagi.
Pewarta CWB Hsieh Pei-yun (謝佩芸) mengambil Gunung Hehuan dan beberapa gunung di atas 3.000 meter sebagai contoh, dari beberapa pengamatan real-time dan sebagian laporan dari masyarakat setempat, juga terdapat beberapa fenomena turun salju.
Suhu wilayah utara dan timur laut akan turun pada 17 Januari
CWB mengingatkan masyarakat bahwa karena pengaruh udara dingin kontinental, suhu pada wilayah sentral ke utara dan timur laut akan lebih dingin, sekitar 12-14°C. Suhu akan turun lagi pada tanggal 17, terutama pada wilayah utara dan timur laut. Waspadai efek fisik yang disebabkan perbedaan suhu.
Pewarta CWB Hsieh Pei-yun (謝佩芸) mengatakan bahwa efek dari udara dingin ini akan mencapai suhu terendah dari hari ini hingga Rabu dini hari.
Rantai salju diwajibkan pada jalur Yuanfeng hingga Dayuling sejak pukul 6
Pada jalan A-14 kilometer 24 Yuanfeng hingga kilometer 41 Dayuling kabupaten Hualien sejak pukul enam pagi telah diwajibkan pemasangan rantai salju. Pada saat yang sama juga mengingatkan para pengunjung untuk tidak parkir sembarangan guna menghindari kemacetan lalu lintas.
Editor: Shantina